Minggu, 15 Juli 2012

Wanita Ini Ketagihan Air Putih 6 Galon per Hari!

Wanita Ini Ketagihan Air Putih 6 Galon per Hari!:


Wanita Ini Ketagihan Air Putih 6 Galon per Hari!, Exelroze.info - MENGONSUMSI air putih disarankan para pakar kesehatan untuk menjaga kebugaran tubuh dan mengenyahkan racun-racun dalam tubuh. Dua liter atau delapan ngelas air putih menjadi takaran yang paling banyak direkomendasikan.

Tapi apa yang terjadi jika Anda ketagihan minum air putih sampai melewati batas yang disarankan?

Ketagihan minum air putih dialami Sasha Kennedy. Wanita asal Essex, Inggris itu sanggup meminum air putih sampai nyaris 6 galon setiap harinya.

Akibatnya, Kennedy harus buang air kecil sampai 40 kali per harinya. Saat tidur, Kennedy terbangun nyaris setiap satu jam hanya untuk minum.

“Jika mulut saya mulai kering, saya harus segera minum. Saya sering merasa haus dan harus selalu minum,” tutur Kennedy pada Daily Mail, Rabu (11/7).

“Saya tidur paling lama 1 jam 15 menit, karena saya selalu terbangun untuk minum dan buang air kecil,” sambungnya.

Walau konsumsi air putihnya telah melebihi batas yang disarankan, wanita berusia 26 tahun ini mengaku tidak memiliki keluhan medis. Kennedy telah menjalani pemeriksaan medis dan tidak ditemukan gangguan kesehatan yang berbahaya.

Kondisi ini bermula sejak usia dua tahun. Awalnya Kennedy selalu merengek meminta minum, sampai orang tua Kennedy membawanya ke dokter karena kuatir terjadi kelainan pada tubuhnya yang selalu haus.

Namun tim medis tidak menemukan gangguan kesehatan apapun. Saat usianya enam tahun, sang ibu mulai menyediakan sebotol air di tempat tidur Kennedy.

Beberapa tahun lalu, Kennedy bahkan rela berhenti dari pekerjaannya hanya karena kantornya tidak menyediakan air putih dalam jumlah besar. Kini Kennedy tengah fokus merawat kedua buah hatinya, Reggie dan Fraser. Follow @exelroze

1 komentar:

instanx

tukar link

Total Tayangan Halaman