Senin, 19 Desember 2011

Jupe: Lihat Dua Jambul Gue, Beckham Pasti Lebih Takjub

Jupe: Lihat Dua Jambul Gue, Beckham Pasti Lebih Takjub:
Kalau Syahrini bangga mengaku punya jambul khatulistiwa, Julia Perez (Jupe) pun tak mau kalah. Dengan nada bercanda, Jupe mengaku memiliki dua jambul yang menurutnya fenomenal.

"Saya punya dua jambul yang fenomenal, biasa aja," ucapnya mengomentari kehebohan dandanan Syahrini saat menyambut Beckham.

Menurut Jupe, dia juga bisa membuat Beckham terpesona dengan jambulnya. "Satu jambul saja Beckham sudah amazed (takjub), gimana ngelihat (jambul) gue kan. Mungkin, dia bilang, Monas ada di Jupe," celotehnya diselingi tawa.

Ketika mengalungkan bunga untuk Beckham dan kawan-kawan LA Galaxy-nya, Syahrini tampil dengan dress mini lekat tubuh ala Victoria, istri Beckham, serta bulu mata palsu "Anti-Badai" dan rambut "Jambul Khatulistiwa".

Namun, Jupe tetap memberi dukungan kepada Syahrini. Kekasih pemain sepak bola dari Argentina, Gaston Castano, ini merasakan, sebagai pekerja di dunia hiburan, ia banyak mendapat kritik membangun dan komentar menjatuhkan. "Jadi, ya sudah, itu dibuat semangat saja. Dunia entertainment emang seperti ini ya. Ada yang suka, ada yang enggak. Kalau dibilang dia berhasil menjamu timnas dan Galaxy, ya kita juga harus memberi dukungan," tutupnya.GABUNG Halaman Facebook saya Menjelma.com ,dengan mengklik Tombol SUKA dibawah ini
FOLLOW TWITTER saya menjelma.com ,dengan mengklik dibawah ini
http://darmawanku.files.wordpress.com/2009/07/twitter-logo.png?w=121&h=35
Sumber:http://forum.vivanews.com/gosip/241243-jupe-lihat-dua-jambul-gue-beckham-pasti-lebih-takjub.html
follow twitter @taugak_sih dan facebook.com/asiktau

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

instanx

tukar link

Total Tayangan Halaman